Arena Sabung Ayam dan Cap Jeki Beroperasi Terbuka di Desa Kepadangan, Warga Keluhkan Belum Ada Penindakan

 

Sidoarjo, NetraPramanaNews.id — Aktivitas sabung ayam yang disertai taruhan uang serta permainan cap jeki ditemukan berlangsung di wilayah Dusun Area Sawah, Desa Kepadangan, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Informasi tersebut mencuat setelah redaksi menerima aduan dari masyarakat setempat yang mengaku resah atas aktivitas tersebut.

Menindaklanjuti laporan warga, tim investigasi turun langsung ke lapangan pada Senin, 29 Desember 2025, guna memastikan informasi yang disampaikan masyarakat. Dari hasil pantauan di lokasi, arena sabung ayam diketahui berada di area permukiman kampung dan beroperasi secara terbuka, sehingga mudah diketahui oleh warga sekitar. Berdasarkan pengamatan di lapangan, belum terlihat adanya penindakan terhadap aktivitas tersebut.

Sejumlah warga menyampaikan bahwa aktivitas tersebut tidak hanya melibatkan sabung ayam, tetapi juga disertai praktik taruhan uang serta permainan cap jeki. Salah seorang warga setempat, Santo (44), menyebut kegiatan tersebut berlangsung secara rutin.

“Setiap hari tetap jalan, Mas, walaupun hujan,” ujarnya.

Warga lainnya, Yogi (35), menyampaikan penilaiannya bahwa keberadaan aktivitas tersebut telah diketahui aparat setempat.

“Polsek sudah tahu, Mas. Katanya aman dan sudah atensi. Tapi nyatanya tetap buka tiap hari dan masih ramai,” ungkapnya. Pernyataan tersebut merupakan pengalaman dan penilaian warga yang masih memerlukan klarifikasi lebih lanjut.

Kondisi ini dinilai warga mengganggu ketertiban umum serta menimbulkan keresahan di lingkungan masyarakat. Warga berharap aparat penegak hukum, khususnya Polsek Tulangan dan Polresta Sidoarjo, dapat melakukan langkah penertiban sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.

Hingga berita ini diterbitkan, redaksi masih berupaya mengonfirmasi pihak-pihak terkait, termasuk aparat setempat, guna memperoleh keterangan resmi sebagai bagian dari prinsip keberimbangan dan hak jawab sesuai Undang-Undang Pers.

Lebih baru Lebih lama